Alhamdulillah.

Telah terselenggara Assesmen Lapangan secara Daring Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Padangsidimpuan, pada tanggal 15-16 Maret 2021, di Sekretariat: Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi, IAIN Padangsidimpuan. Assesmen kali ini  dengan Tim Asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) yaitu Bapak Prof. Dr, H. Syamsun Niam, M.Ag dari IAIN Tulungagung dan Bapak Dr. Jm. Muslimin, M.A dari UIN Syarif Hidayatullah. Acara dibuka dengan Kata Sambutan oleh Rektor IAIN Padangsidimpuan, Bapak  Prof. Dr. H. Ibrahim Siregar, MCL dan Ibu Dekan FTIK, Dr. Lelya Hilda, M.Si. Dengan kerja sama yang kuat anatara Ketua Prodi, Sekretaris Prodi dan TIM Borang PAI, akan mudah menangkap arahan-arahan dari Tim Asesor. “Eksistensi dari Prodi PAI sebagai Prodi tertua sejak 1962 akan terlihat dari hasil  keseriusan dan kerjasama dalam Assesmen kali ini” tambah Pak Rektor.

Pada hari pertama Assesmen berfokus pada pembuktian data serta klarifikasi dari Standar 1 sampai dengan Standar 4. Setelah itu dilanjutkan dengan Assesmen terhadap Mahasiswa, Dosen, dan Alumni Prodi Pendidikan Agama Islam FTIK IAIN Padangsidimpuan. Selain itu sebagai bahan pembuktian yang efektif juga menghadirkan para Stakeholder yang ada di wilayah Tabagsel dan sekitarnya.

Pada hari kedua Assesmen,  melanjutkan  pada pembuktian dokumen pendukung dari standar 5, standar 6 dan standar 7. Untuk kevalidan dokumen-dokumen yang dibutuhkan, maka Ketua  Gugus Penjamin Mutu Fakultas mengkonfirmasi terkait dengan dokumen-dokumen baik yang sifatnya kebijakan mutu, manual mutu, maupun standar mutu yang dimiliki oleh Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Padangsidimpuan. Proses Assesmen Lapangan yang dilaksanakan oleh Assesor BAN PT ini, merupakan suatu bahagian yang sangat penting terhadap eksistensi Program Studi Pendidikan Islam bahkan eksisitensi peralihan dari IAIN menuju Universitas Islam Negeri Padangsidimpuan yang sebentar lagi akan terwujud di Kota Padangsidimpuan.

Ketua Prodi Pendidikan Agama Islam, Drs. H. Abdul Sattar Daulay, M.Ag, mengucapkan banyak terimakasih kepada Pimpinan dan juga Tim yang setiap saat siap untuk menyiapkan dokumen serta seluruh elemen yang kita undang mulai dari dosen, mahasiswa, tenaga kependidikan, alumni dan stakeholders  sehingga AL Daring Prodi Pendidikan Agama Islam berjalan lancar dan harapan  kita semua mudah-mudahan memperoleh hasil yang  memuaskan yaitu Akreditasi A. Kata kunci adalah kekompakan dan kesolidan tim adalah kunci kesuksesan kita.

Terakhir, segenap Insan Pengabdi Fakultas Tarbiyah & Ilmu Keguruan mengucapkan terima kasih kepada segenap civitas akademik IAIN Padangsidimpuan atas doa dan dukungannya Assesmen Lapangan ini terlaksana dengan baik dan semoga mendapatkan hasil yang memuaskan.

FTIK Excellent