Tahun ini Wallhima FTIK mengadakan “Wallhima National Competition I” sekaligus “Talk Show” yang bertemakan “Optimalisasi Peran dan Aksi Kaum Muda dalam Usaha Penanganan Sampah demi Keselamatan Bumi”.

Puncak acara dimeriahkan dengan pengumuman juara dari setiap bidang yang dilombakan, berikut nama-nama mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan yang berhasil memboyong kejuaraan:

✨Juara 1 Lomba Photography Fadila Majid Siagian (Prodi Tadris Fisika)

✨Juara 2 Lomba Photography Cinta Wirdana Nasution

✨Juara 2 Lomba Cipta Puisi Fauziah Simamora (Podi PGMI)

✨Juara 3 Lomba Essay Gina Yanti Harhap (Prodi PGMI)

Acara “Talk Show” kali ini mengundang Narasumber yang kompeten di bidangnya, adalah Ibu Fitria Martini, S.Hut.,M.Si, Adib Fitri KN Nasution, S.Si dan Erika Putriyani Nasution, S.Hut yang berasal dari Balai Taman Nasional Batanggadis.

Wallhima FTIK UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan yang memiliki arti “Wahana Literasi dan Lingkungan Hidup Mahasiswa” merupakan organisasi mahasiswa di Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan yang konsen dalam berbagai bidang di Dunia Pendidikan.