Peringati Hari Pohon Sedunia, HMPS Tadris Biologi bersama Kepala Dinas Pendidikan Tapanuli Selatan, Arman Pasaribu S.Sos., M.Si. dan Chairul Rizal Lubis, ST.MM. selaku Kepala Bappeda Kabupaten Tapanuli Selatan tanam bibit pohon di lingkungan UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan pada Selasa (21/11/2023).
Upaya nyata HMPS Tadris Biologi dalam pelestarian lingkungan tersebut tentu saja mendapat apresiasi yang tinggi dari Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan yakni, Dr. Lelya Hilda, M.Si. Begitupula dengan KaProdi Tadris Biologi turut mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh kepanitiaan dan mahasiswa yang terlibat dalam gerakan pelestarian lingkungan.
Peringatan Hari Pohon Sedunia diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi semua kalangan untuk berkomitmen yang berkelanjutan dalam memelihara lingkungan. Sehingga, kegiatan positif yang ditimbulkan dapat berdampak panjang bagi bumi dan seisinya.
Kegiatan ini diketuai oleh Lukman Hakim Hasibuan bekerjasama dengan Ketua Umum HMPS Tadris Biologi Nazly Damayanty Sagala.